Profil

Assalamu'alaikum wr wb..

Salam hangat kepada para pengunjung dan pembaca situs KhudzilKitab. Semoga Allah memberikan kesehatan dan keselamatan kepada Anda dan keluarga Anda sekalian. Di halaman profil ini, kami akan menyampaikan profil singkat terkait situs ini.

PROFIL

Situs www.khudzilkitab.com ini dikelola secara pribadi dan memuat tema-tema seputar Ulumul Qur'an atau ilmu-ilmu berkaitan dengan al-Qur'an. Anda dapat melihat beragam artikel keislaman seperti doa khatam al-Qur'an, kuis tes hafalan, tajwid, sejarah peradaban islam, dan lain sebagainya.

Namun khusus untuk pembahasan tajwid yang mencakup ilmu makharijul huruf, sifatul huruf, waqaf dan ibtida', ilmu dhabth, ilmu qira'at, ilmu rasm utsmani, dan tips-tips ilmu tajwid, terhitung sejak tanggal 19 Juni 2022 dapat Anda baca dan ikuti di situs kami yang berjudul "YatlunaHu" atau klik di sini.

Situs www.khudzilkitab.com ini dibuat untuk menjadi wadah penulis dalam mengerjakan tugas dan belajar Ulumul Quran secara berkala. Begitu luasnya pembahasan Ulumul Qur'an akan memunculkan tema-tema yang berbeda pada tiap artikel terbaru.

Selain itu, www.khudzilkitab.com merupakah bagian dari KhudzilKitab Grup. KhudzilKitab Grup adalah perkumpulan media-media yang mengusung visi misi "Membagikan manfaat, mencerdaskan bangsa, dan meraih berkah". 

JADWAL

Penulisan artikel pertama dirilis pada tanggal 22 September 2017 dan masih berlanjut hingga saat ini. Anda dapat mengikuti situs ini atau ikuti media sosial kami untuk mendapatkan pembaruan artikel secara berkala.

Anda juga dapat merekomendasikan judul artikel yang kami tulus berikutnya. Selain itu, Anda dapat berkomunikasi dengan kami serta saling belajar dan berdiskusi terkait Ulumul Qur'an. Demikian. Semoga bermanfaat. Wallahu a'lam...

Wa'alaikum salam wr wb..